
Pelaksanaan imunisasi dapat dilaksanakan di RS Hermina Pandanaran dengan mempertimbangkan physical distancing.
Prinsip pelayanan imunisasi pada masa pandemi adalah amanuntuk bayi dan petugas RS seperti:
- Memisahkan pelayanan imunisasi dengan pelayanan anak sakit
- Orangtua/pengantar harus menggunakan masker
Skrining pasien dengan:
- Demam (>37,5 C)
- Riwayat demam, batuk, sakit tenggorokan
- Kontak dengan konfirmasi positif COVID-19 atau dari perjalanan luar kota
RS Hermina Pandanaran menerapkan physical distancing antara lain :
1. Pelayanan imunisasi dengan perjanjian
2. Tidak menumpuk, hanya 1 orang pengantar
3. Ruang cukup besar, dengan sirkulasi yang baik
4. Memberi jarak antar orang 1-2 meter
5. Menyediakan tempat cuci tangan atau hand sanitizer di semua tempat
Prinsip vaksinasi di RS Hermina Pandanaran pada masa pandemi ini adalah tetap memberikan vaksinasi sesuai jadwal, terutama untuk imunisasi anak <18 bulan. Untuk mengurangi jumlah kunjungan dapat diberikan vaksin kombinasi atau pemberian vaksin secara bersamaan. Pada masa pandemi ini juga sangat direkomendasikan vaksin-vaksin untuk mencegah Pneumonia yaitu : HiB, DPT, PCV, MR dan Influenza.